WhatsApp Image 2023 11 20 At 10.07.00 AM

Gebyar Hari Ikan Nasional 2023, Ikan Untuk Generasi Emas

Hari Ikan Nasional (HARKANNAS) menjadi momentum untuk mengingatkan kembali kesadaran masyarakat akan pentingnya makan ikan. Pada tahun ini, Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Probolinggo turut memeriahkan HARKANNAS yang ke-10 dengan kegiatan “Gebyar Hari Ikan Nasional” yang diselenggarakan pada Tanggal 18 November di Taman Maramis Kec. Kanigaran.

Berbagai rangkaian kegiatan diselenggarakan antara lain Gelar Produk Kelautan dan Perikanan yang diikuti 22 Kelompok Pengolah dan Pemasar (Poklahsar) Hasil Perikanan, Live Cooking olahan ikan oleh Ibu Ketua Forikan, bagi-bagi 500 paket olahan ikan kepada siswa-siswi TK dan SD di sekitar lokasi kegiatan, Penyerahan Piagam Kenaikan Kelas Kelompok Pengolah dan Pemasar Hasil perikanan dari pemula ke madya, Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan, Sosialisasi Q-ris bagi pelaku UMKM Olahan Ikan dari Bank Jatim dan yang menjadi acara inti adalah NGASAP IKAN, Ngobrol Asik Santai Penuh Inspirasi bersama Ibu Ketua Forikan Kota Probolinggo, Ibu Hj. Aminah Zainal Abidin.

Di peringatan HARKANNAS Tahun 2023 yang mengusung tema “IKAN UNTUK GENERASI EMAS”, dimana generasi emas merupakan generasi yang sehat, kuat, cerdas dan berakhlak baik, Harkannas menekankan komitmen kita untuk terus meningkatkan konsumsi ikan sebagai investasi gizi generasi mendatang.